Daftar isi
8 mins read

ChatGPT Mahal? Ini 16 Alternatif Tools Gratis yang Bisa Dipilih

Tayang 14 Februari 2025
Diperbarui 14 Maret 2025
Ditulis oleh:
Alternatif Tools Selain ChatGPT
ChatGPT Mahal? Ini 16 Alternatif Tools Gratis yang Bisa Dipilih

Selama ini, banyak orang menganggap ChatGPT sebagai solusi utama berbasis AI. Namun, selain ChatGPT, ada alternatif chatbot lain yang tak kalah canggih. Berikut ini rekomendasi AI terbaik sebagai alternatif tools selain ChatGPT yang bisa dicoba!

Pilihan Alternatif Tools Selain ChatGPT Terbaik untuk Meningkatkan Produktivitas!

Terbaik Karena
AI cerdas untuk komunikasi bisnis.
Best Deals
5/5
Ringkasan
Terbaik Karena
Akses hemat ke banyak AI.
5/5
Ringkasan
Terbaik Karena
AI andalan untuk konten SEO.
5/5
Ringkasan
Terbaik Karena
Jawaban akurat dengan sumber terpercaya.
5/5
Ringkasan
Terbaik Karena
Penulisan otomatis.
5/5
Ringkasan
Terbaik Karena
AI produktivitas dengan fitur lengkap.
5/5
Ringkasan
Terbaik Karena
Solusi terbaik untuk tata bahasa.
5/5
Ringkasan

Baca juga: 19 Aplikasi Chatbot AI Terbaik untuk Bisnis Digital

1. Mekari Qontak

Tidak kalah dengan ChatGPT, Mekari Qontak memiliki fitur cangggih yang dirancang untuk meningkatkan efisiensi komunikasi dan produktivitas bisnis yakni Airene.

Sebagai bagian dari ekosistem Mekari Qontak, Mekari Airene hadir dengan teknologi AI yang mampu memparafrase teks secara akurat, merangkum percakapan secara otomatis, serta menerjemahkan obrolan ke bahasa Inggris dalam hitungan detik.

Dengan fitur-fitur ini, bisnis Anda dapat lebih mudah memahami konteks percakapan pelanggan, mempercepat respons, dan meningkatkan kualitas layanan pelanggan secara keseluruhan.

Dengan integrasi Airene dalam Mekari Qontak, proses pemantauan, analisis, dan respons terhadap pelanggan menjadi lebih cepat dan efisien, memungkinkan bisnis untuk fokus pada strategi yang lebih besar dalam pengembangannya.

  • Parafrase dan rangkuman otomatis yang mempermudah untuk memahami obrolan.
  • Penerjemahan cepat yang mendukung komunikasi bilingual
  • Meningkatkan efisiensi layanan sehingga espons lebih cepat & akurat.
  • Keamanan data terjamin dengan standar tinggi untuk perlindungan bisnis.
  • Optimal di ekosistem Mekari dan kurang fleksibel untuk platform lain

Baca juga: Rekomendasi Aplikasi AI dan Contohnya Berdasarkan Aktivitas Pengguna dan Bisnis

2. AI Belajarlagi

Rekomendasi website AI selain Chat GPT adalah AI Belajarlagi. Website ini cocok untuk Anda yang membutuhkan berbagai jenis model AI dalam satu akun, seperti Chat GPT Pro, Perplexity Pro, Dall-E, Google Gemini, Claude, dan masih banyak lagi.

Terdapat tiga opsi langganan AI Belajarlagi yang tersedia: 1 bulan, 3 bulan, dan 6 bulan mulai dari Rp99.000,-. Bukan merupakan sharing account dengan akses privat, AI Belajarlagi dapat menjadi solusi untuk Anda yang ingin berlangganan model AI Pro secara lebih hemat dan efektif.

  • Best Value for Money, paling hemat untuk akses lebih dari 6 model AI pro.
  • Personalised Folder untuk memudahkan penyimpanan prompt.
  • Upload berbagai jenis file untuk mempertajam konteks dan output.
  • Batasan kuota prompt 2x lebih tinggi dari kuota model AI official.
  • Dapat digunakan untuk berbagai kebutuhan seperti brainstorming, image generation, academics, coding, dkk.
  • Belum tersedia fitur advanced voice model.
  • Belum ada versi Apps, namun sudah mobile friendly untuk diakses melalui handphone.

Baca juga: Aplikasi AI Pembuat Gambar Estetik dengan Mudah

3. Jasper AI

Jasper AI merupakan sebuah pilihan alternatif ChatGPT. Platform ini menawarkan fitur yang memudahkan pembuatan dan optimalisasi konten agar bisa mendapatkan peringkat terbaik di mesin pencari.

Jasper AI mampu menghasilkan beragam jenis konten dalam 25 bahasa dari seluruh dunia, sehingga sangat cocok digunakan oleh para profesional kreatif.  Keberadaan Jasper AI sangat menguntungkan bagi para penulis naskah yang ingin mengoptimalkan konten untuk video iklan, blog, dan media sosial.

Biaya berlangganan Jesper chat mulai dari $59 per bulan.

  • Memiliki fitur mode "Boss" untuk memberikan perintah lebih spesifik.
  • Mendukung berbagai bahasa.
  • Memiliki fitur chat yang interaktif.
  • Tidak selalu akurat dalam memeriksa fakta.
  • Membutuhkan waktu untuk mengusai semua fiturnya.

4. Perplexity AI

Perplexity AI adalah mesin penjawab yang telah dirancang khusus untuk menyediakan informasi yang ringkas, menggunakan OpenAI GPT 3.5. Tools AI ini memiliki kemampuan untuk memberikan jawaban lengkap dengan kutipan dan referensi yang menunjukkan sumber informasi tersebut.

Penggunaan Perplexity AI memberikan tingkat kepercayaan yang lebih tinggi pada setiap jawaban yang diberikan. Oleh karena itu, Perplexity AI cocok untuk merekan yang mencari chatbot AI tanpa perlu registrasi, dan gratis.

Perplexity AI dapat diakses secara gratis.

  • Mudah dipahami dan diinterprestasikan.
  • Dapat memberikan evaluasi kinerja model yang lebih akurat.
  • Dapat mengidentifikasi kelebihan dan kekurangan model secara spesifik.
  • Hasil bergantung pada data uji yang digunakan.
  • Tidak selalu mencerminkan performa model dalam penggunaan nyata.
  • Tidak dapat mengevaluasi semua jenis tugas NLP secara menyeluruh.

Baca juga: Grok AI: Chatbot Baru yang Lebih Cerdas dari Chat GPT

5. Rytr

Rytr merupakan rekomendasi chatbot AI selain chat gpt yang dapat membantu Anda mencari ide untuk menciptakan tulisan menarik dan berkualitas tinggi. Berbeda dengan ChatGPT yang lebih berfokus pada percakapan, Rytr dirancang khusus untuk penulisan kreatif.

Alternatif chatbot selain chat gpt ini sangat berguna bagi para penulis konten dan copywriter yang membutuhkan tulisan dengan berbagai tujuan, seperti deskripsi produk, alur cerita, email, blog, artikel, caption Instagram, iklan media sosial, testimoni, review produk, dan banyak lagi.

Rytr memiliki kemampuan untuk menghasilkan tulisan yang bebas dari plagiarisme dengan kualitas yang sangat baik. Selain itu, Rytr juga mendukung lebih dari 30 bahasa. Tersedia opsi paket gratis dan paket berbayar bagi pengguna.

Biaya berlangganan Rytr mulai dari $9 per bulan hinggaa $29 per bulan.

  • Cocok untuk berbagai jenis konten.
  • Antarmuka sederhana dan mudah digunakan.
  • Dilengkapi dengan fitur optimasi SEO bawaan.
  • Kurang optimal untuk konten berdurasi panjang.
  • Terkadang menghasilkan informasi yang kurang akurat.

6. Notion AI

Rekomendasi alternatif Chat GPT terbaik berikutny adalah Notion AI. Notion AI tersedia dalam versi gratis maupun berbayar. Dengan Notion AI, Anda dapat dengan mudah membuat ringkasan catatan, melakukan terjemahan, dan masih banyak lagi.

Notion AI sangat cocok bagi mereka yang ingin memudahkan perkerjaan dan meningkatkan produktivitas dalam kegiatan sehari-hari, bisa pilih Notion AI secara gratis atau mengupgrade ke versi berbayar.

Terdapat paket plus yang ditawarkan dengan harga $8 per bulan jika Anda tertarik untuk mencoba paket berbayar tersebut.

  • Meningkatkan produktivitas dalam menulis.
  • Memudahkan pengguna dalam memahami inti dari sebuah teks tanpa harus membaca keseluruhan isinya.
  • Dapat mendeteksi dan memberikan saran untuk memperbaiki tata bahasa, struktur kalimat, serta meningkatkan keterbacaan.
  • Terintegrasi Langsung dengan Notion dan aplikasi lainnya.
  • Fitur premium berbayar
  • Memerlukan koneksi internet stabil.
  • Terkadang hasilnya kurang akurat

7. Grammarly

Grammarly adalah sebuah platform kecerdasan buatan (AI) untuk menulis dengan lebih baik dan akurat. Rekomendasi alternatif Chat GPT terbaik ini mampu memeriksa tulisan Anda dari segi penggunaan kata, tata bahasa, gaya penulisan, dan ejaan dalam bahasa Inggris.

Grammarly sering digunakan saat melakukan parafrase kalimat dengan memberikan saran kata yang lebih sesuai dan menunjukkan kesalahan tata bahasa untuk memastikan makna tulisan dapat tersampaikan dengan baik.

Grammarly tersedia dalam versi gratis, premium, dan untuk bisnis. Layanan premium Grammarly dapat diakses dengan harga mulai dari $12 per bulan.

  • Mengoreksi kesalahan tata bahasa dan ejaan.
  • Memiliki fitur pendeteksi plagiarisme .
  • Menyediakan saran peningkatan gaya dan struktur kalimat.
  • Menjaga konsistensi gaya penulisan.
  • Kurang memahami konteks yang kompleks.
  • Memerlukan koneksi internet.
  • Dukungan bahasa terbatas.

8. BuddyGPT

BuddyGPT menawarkan bot AI berbasis ChatGPT yang memungkinkan Anda berkomunikasi melalui teks. Aplikasi BuddyGPT menggunakan API OpenAI untuk merespons permintaan di WhatsApp. Chatbot WhatsApp ini menggunakan model DaVinci, yang dapat dikatakan sebagai GPT-3.

Proses pengaturan BuddyGPT sangatlah mudah. Anda hanya perlu mengunjungi situs web resmi BuddyGPT untuk mengakses obrolan di WhatsApp. Kemudian, BuddyGPT akan memulai dengan mengajarkan perintah dan batasan yang perlu diketahui, namun setelah itu, semuanya sepenuhnya terserah Anda.

Biaya yang harus dibayarkan untuk menggunakan BuddyGPT adalah mulai dari 6.43

  • Pelatihan yang komprehensif.
  • Antarmuka yang intuitif dan mudah digunakan.
  • Dukungan pelanggan yang responsif.
  • Rentan terhadap kesalahan.
  • Tidak memiliki informasi real-time.
  • Kurang memahami konsep yang kompleks secara mendetail.

Baca juga: Begini Cara Mudah Menggunakan ChatGPT di WhatsApp

9. Chat Sonic

ChatSonic adalah alternatif Chat GPT yang dapat memberikan informasi faktual karena menggunakan kemampuan dari GPT-4. Chatbot AI ini mampu menjawab pertanyaan dengan menggunakan perintah suara, mirip dengan Google Assistant.

Meskipun ChatSonic tidak tersedia secara gratis, mereka menawarkan uji coba dengan batas penggunaan hingga 10.000 kata. Anda dapat sepenuhnya memanfaatkan alat ini dengan memilih salah satu paket yang terjangkau yang ditawarkan oleh ChatSonic.

Chat Sonic bisa digunakan gratis untuk 2,500 kata. Setelah itu, akan dikenakan tarif mulai dari $32.67 per bulan.

  • Mudah digunakan dengan antarmuka yang intuitif.
  • Cocok bagi kreator dan penulis.
  • Membantu menghasilkan ide dan konten dengan cepat.
  • Akurasi saran masih terbatas.
  • Sering mengulang saran yang sama.
  • Pengguna perlu berlangganan paket premium untuk mendapatkan akses penuh tanpa batasan jumlah kata.

10. DialoGPT

DialoGPT adalah sebuah AI yang ringan, gratis, dan menyenangkan untuk digunakan. Aplikasi DialoGPT menyediakan beberapa petunjuk yang dapat Anda coba, atau Anda dapat membuat petunjuk sendiri dan meminta DialoGPT untuk menjawab pertanyaan Anda.

DialoGPT memiliki karakter yang ceria yang bisa sedikit membingungkan. Dalam beberapa kasus, AI DialoGPT mungkin tidak memiliki pengetahuan tentang suatu hal tertentu, namun akan mengatakan bahwa itu adalah hal yang baik.

DialogGPT dapat diakses secara gratis. Anda dapat menemukannya di GitHub Microsoft.

  • Respon lebih alami dan terstruktur.
  • Mampu menjawab berbagai jenis pertanyaan.
  • Menggunakan teknik pembelajaran berbasis penguatan.
  • Berpotensi memberikan informasi yang keliru.
  • Tidak menyediakan sumber referensi atau validasi.
  • Kurang memahami konteks secara mendalam.

11. YouChat

YouChat adalah alternatif tools selain Chat GPT yang mirip dengan mesin pencari. Dengan menggunakan kecerdasan buatan, YouChat mengumpulkan dan merangkum informasi dari internet untuk Anda, tanpa menampilkan iklan, dan dengan tingkat privasi yang tinggi.

Saat ini, YouChat tersedia secara gratis dan dapat membantu Anda menemukan hasil yang paling relevan dari web dan aplikasi.

YouChat tersedia secara gratis karena masih dalam versi beta. Untuk menggunakan YouChat, pengguna terlebih dahulu harus membuat akun di You.com

  • Menyediakan kutipan sebagai referensi.
  • Memberikan informasi terbaru secara langsung..
  • Memungkinkan pencarian berbasis teks, gambar, atau kombinasi untuk hasil yang lebih relevan..
  • Mampu merespons dengan cara yang lebih mirip percakapan manusia.
  • Kesulitan mempertahankan fokus dalam percakapan panjang.
  • Tautan yang diberikan sering kali usang atau tidak valid.

Baca juga: Rekomendasi Alternatif Search Engine Terbaik Selain Google dengan Fitur Beragam


12. Wordtune

Apabila Anda ingin meningkatkan kualitas tulisan Anda dengan pemilihan kata dan frasa yang lebih baik, Anda dapat menggunakan Wordtune sebagai alternatif tools selain ChatGPT. Wordtune membantu pengguna dengan memberikan rekomendasi kata dan frasa yang sesuai untuk tulisan.

Dengan menggunakan Wordtune, Anda tidak perlu mengalami kesulitan dalam menentukan kata-kata yang tepat. Rekomendasi alternatif Chat GPT terbaik ini tidak hanya membantu memperbaiki tata bahasa, tetapi juga dapat meningkatkan gaya bahasa.

Wordtune memiliki kemampuan untuk membuat parafrase dengan hasil yang sangat baik. Alternatif tools AI ini menawarkan layanan gratis dan berbayar mulai dari $9.99 per bulan.

  • Merangkum teks panjang dengan ringkas.
  • Meningkatkan kejelasan dan alur tulisan.
  • Menghemat waktu dan meningkatkan efektivitas komunikasi.
  • Tidak memiliki fitur koreksi ejaan dan tanda baca.
  • Tidak tersedia untuk penggunaan offline atau di perangkat seluler.

13. Replika

Replika adalah alternatif tools chatbot selain chat gpt yang menggunakan kecerdasan buatan (AI) dan dapat berfungsi sebagai teman bicara. Selain mampu melakukan percakapan teks, tool ini juga memiliki fitur panggilan video.

Dengan Replika, Anda dapat merasa lebih termotivasi dalam menjalani kegiatan sehari-hari. Tool ini memiliki kemampuan untuk memberikan semangat dan dukungan seperti manusia sungguhan, sehingga Anda dapat merasa lebih baik.

Anda dapat berbincang-bincang dengan Replika mengenai hobi, rutinitas harian, pengalaman, dan masih banyak lagi topik lainnya.

Biaya berlangganan Replika Pro mulai dari $19,99 per bulan.

  • Desain visual yang menarik.
  • Dukungan AR untuk eksplorasi dunia nyata.
  • Mendukung panggilan video dan suara.
  • Menyediakan dukungan emosional dan pembinaan.
  • Isu privasi yang masih menjadi perhatian.
  • Dukungan pelanggan yang kurang responsif.

14. Quora Poe

Quora Poe adalah sebuah platform di mana pengguna dapat berinteraksi dengan berbagai bot AI melalui percakapan. Rekomendasi alternatif Chat GPT terbaik inimemfasilitasi pengguna untuk bertanya, mendapatkan jawaban instan, dan berkomunikasi.

Quora Poe berfungsi dengan baik dan jarang mengalami waktu henti saat berinteraksi dengan berbagai bot AI. Anda bisa mengaksesnya melalui perangkat iOS dan Android.

Quora menyediakan akses ke beberapa jenis bot AI melalui situs web Poe. Pengguna dapat berbicara dengan AI seperti Sage, ChatGPT, Dragonfly, dan bahkan GPT-4 dan Claude+. Namun, akses terbatas untuk dua yang terakhir, dan Anda perlu berlangganan untuk dapat menggunakannya.

  • Platform all-in-one untuk AI.
  • Cepat dan responsif.
  • Hanya dapat digunakan melalui web atau perangkat iOS,.

15. Chai AI

Chai AI menawarkan pengalaman yang sangat mudah dan praktis. Anda hanya perlu mengunjungi situs web mereka, dan Anda akan disuguhkan dengan berbagai bot yang siap diajak berbicara.

Setiap bot memiliki kepribadian yang berbeda-beda. Beberapa mungkin bertindak seperti seorang terapis, sementara yang lain berperan sebagai kekasih yang sedang bersedih.

Bot – bot tersebut memberikan respons secara real-time tanpa ada jeda yang signifikan. Mereka juga memiliki kemampuan untuk menjalani percakapan dengan banyak putaran, sehingga Chai AI dapat mengingat respons yang Anda berikan sebelumnya.

Chai AI memberikan kepada pengguna 70 pesan gratis untuk berinteraksi dengan bot mereka. Namun, pengguna memiliki pilihan untuk memilih keanggotaan Premium atau Ultra yang memberikan akses pesan tanpa batas.

  • Menawarkan berbagai kategori bot AI.
  • Tersedia opsi bagi pengguna untuk membuat bot AI sendiri.
  • Versi gratis memiliki batas jumlah pesan harian.
  • Iklan yang mengganggu di versi gratis.

16. DeepSeek: AI Alternatif yang Efisien dan Terjangkau

DeepSeek adalah model kecerdasan buatan terbaru yang menawarkan solusi efisien dan terjangkau untuk berbagai kebutuhan AI. Dengan pendekatan open-source, DeepSeek memungkinkan pengembang untuk mengakses dan menggunakannya tanpa biaya besar.

DeepSeek menyediakan akses gratis ke AI mereka melalui web, aplikasi, dan API. Untuk penggunaan lanjutan, tersedia skema berbayar, seperti $0,07 per 1.000 token input (cache hit), $0,27 per 1.000 token input (cache miss), dan $1,10 per 1.000 token output, memungkinkan biaya yang fleksibel sesuai kebutuhan.

  • Lebih murah dibandingkan model AI lainnya.
  • Mampu bersaing dengan AI terkemuka.
  • Bisa dimanfaatkan secara gratis oleh pengembang.
  • Ada kekhawatiran terkait privasi.
  • Tidak semua platform mendukung integrasi langsung.

Kesimpulan

Demikian 16 rekomendasi alternatif tools selain ChatGPT terbaik yang bisa Anda gunakan. Semua memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Salah satu alternatif chatbot selain chat gpt adalah Mekari Qontak.

Mekari Qontak menawarkan fitur integrasi Airene. Teknologi AI akan memberikan rekomendasi jawaban untuk pelanggan di semua channel yang terintegrasi Omnichannel (WhatsApp, Instagram, Facebook dan lainnya).

Selain itu, Mekari Qontak juga mitra resmi WhatsApp API terbaik di Indonesia. Fitur lengkap WhatsApp API Qontak memudahkan bisnis dalam melayani pelanggan, meningkatkan penjualan dan produktivitas.

Jadi tunggu apa lagi? Dapatkan Chatbot AI GRATIS dari Mekari Qontak selama 14 hari sekarang juga.

Kategori : BisnisChatbot
WhatsApp WhatsApp Sales